Materi IPA Kelas 3 Bab 2 Pertumbuhan Hewan
Semua makhluk hidup mengalami pertumbuhan. Seperti kamu, ketika baru lahir tubuhmu kecil. Beberapa waktu kemudian kamu sudah mulai dapat duduk, berdiri, dan berjalan. Akhirnya, tubuhmu menjadi bertambah besar seperti sekarang. Demikian pula hewan. Kita ambil contoh ayam. Ayam berasal dari telur yang menetas. Dari telur yang menetas akan keluar anak ayam yang bertubuh kecil. Anak ayam ini lalu tumbuh dan bertambah besar sampai akhirnya menjadi ayam dewasa.
Siklus Pertumbuhan Ayam |
Ayam merupakan hewan yang paling umum dipelihara oleh manusia karena banyak manfaatnya bagi manusia. Ayam dapat diambil telur, daging, dan bulunya. Beberapa jenis ayam juga dapat dipelihara untuk dinikmati suara atau keindahan bulunya.
Tahukah kamu bagaimana cara berkembang biaknya ayam? Ayam berkembang biak dengan cara bertelur. Coba perhatikan Gambar 14 beserta penjelasannya berikut!
1. Ayam bertelur. Telur tersebut akan dierami selama 21 hari. Setelah berumur 21 hari, umumnya telur akan menetas dan anak ayam keluar dari cangkang telur.
2. Anak ayam yang telah keluar dari cangkang telur akan mengalami pertumbuhan. Bulu-bulu halus di tubuhnya mulai digantikan dengan bulubulu yang besar dan kasar.
3. Setelah berumur 3 bulan, anak ayam akan terlihat lebih besar, jalannya lebih cepat, bulu tubuhnya bertambah lebat dan kuat, serta bertambah tinggi.
4. Tiga bulan selanjutnya, anak ayam makin bertambah besar. Selain itu, bulu-bulunya juga akan bertambah lebat dan besar. Tingginya pun hampir sama atau bahkan melebihi tinggi induknya. Akhirnya, anak ayam akan menjadi induk ayam yang dapat melakukan proses perkembangbiakan.
0 Response to "Materi IPA Kelas 3 Bab 2 Pertumbuhan Hewan"
Post a Comment