Materi B.Indonesia Kelas 3 DS/MI Pelajaran 3 Menceritakan Pengalaman yang Mengesankan
B. Menceritakan Pengalaman yang Mengesankan
Tujuan Pembelajaran
Setelah mempelajari materi berikut ini, kamu diharapkan mampu menceritakan pengalaman yang mengesankan secara lisan dengan menggunakan kalimat yang runtut dan mudah dipahami.
1. Membaca Cerita Pengalaman
Bacalah cerita pengalaman temanmu yang dikutip dari sebuah koran berikut ini!
Penari Kecil
Aku suka menari. Sejak aku duduk di taman kanakkanak, aku sudah mulai menari. Tarian-tarian sederhana dengan mudah kuhafal. Sampai sekarang aku masih hafal tari-tarian itu.
Setiap ada pentas seni aku selalu ikut menari. Aku sangat senang apabila seusai menari penonton bertepuk tangan. Hatiku sangat bangga karena dapat tampil dengan baik.
Ibu melihat bakat menariku, oleh sebab itu aku dimasukkan ke sanggar tari "Ananda". Di sanggar itu, aku dididik oleh pelatih-pelatih yang handal. Aku bersyukur dapat menjadi siswa di sanggar itu.
Sekarang aku sudah menguasai tarian Bali maupun Jawa. Walaupun sangat sulit tapi aku berusaha untuk dapat mengikuti gerakan-gerakan dari pelatih. Aku ingin sekali menjadi penari yang terkenal. Oleh sebab itu, aku selalu tekun berlatih.
(R. Nirbaya)
2. Menceritakan Pengalaman Diri Sendiri
Setelah membaca contoh pengalaman di depan, coba tulislah di buku tugas pengalamanmu yang paling mengesankan! Untuk menuliskan pengalaman yang mengesankan, kamu dapat mengikuti petunjuk berikut ini.
a. Pengalaman yang dapat diceritakan termasuk pengalaman yang menyedihkan, menyenangkan, menjengkelkan, atau mengharukan.
b. Membuat judul cerita pengalaman.
c. Menuliskan waktu dan tempat kejadian berlangsung.
d. Mengapa kamu mengalami peristiwa itu.
e. Siapa saja yang terlibat dalam peristiwa yang kamu alami.
f. Bagaimana akhir dari peristiwa yang kamu alami tersebut.
Hafalkan pengalamanmu tersebut, kemudian ceritakan secara lisan di depan kelas secara bergantian dengan temantemanmu! Mintalah temanmu untuk menanggapi cerita pengalamanmu tersebut!
0 Response to "Materi B.Indonesia Kelas 3 DS/MI Pelajaran 3 Menceritakan Pengalaman yang Mengesankan"
Post a Comment