Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau

Pembelajaran 1

Ayo Membaca

Bacalah teks berikut dengan nyaring

Musim Kemarau
Hari sudah siang. Rina dan teman-temannya pulang sekolah. Saat itu cuaca sangat panas. Matahari bersinar dengan teriknya. Udara yang berhembus juga terasa panas. Rupanya musim kemarau telah tiba. 

Tahukah kamu apa itu musim kemarau ?
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 1
Indonesia memiliki dua musim, yaitu musim hujan dan musim kemarau. Pada saat musim hujan, hujan terjadi hampir setiap hari. Udara terasa dingin dan basah. Pada musim kemarau, hampir setiap hari langit terasa cerah. Udara yang berhembus terasa panas, sehingga kita mudah berkeringat. Jika musim kemarau terlalu panjang, dapat menyebabkan kekeringan. Sumber air akan mengering sehingga kita dapat mengalami kesulitan air bersih. Banyak tanaman yang mati karena kekurangan air. Apa yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya kekeringan ? Kita harus menghemat air bersih pada saat musim kemarau.

Ayo Amati

Setelah pulang sekolah, Rina dan teman-temannya bermain bersama. Mereka bermain di taman dekat rumah Rina. Mereka menikmati cuaca musim kemarau.

Ayo Berdiskusi

Setelah bermain bersama teman-temannya, Rina segera pulang. Setelah sampai di rumah, ia mencuci tangan. Tidak lupa Rina menutup kran air. Rina harus menghemat air bersih. Lalu karena ia merasa haus, ia mengambil air minum.

Lakukanlah diskusi dengan teman sebangku mu tentang pentingnya air untuk memenuhi kebutuhan ! 
Diskusikan dengan cara menghemat air !
Aturan apa saja yang perlu diterapkan ?
Tuliskan hasilnya pada buku tugasmu

Ayo Peragakan

Rina beristirahat sambil menonton tv. Ia melihat pergelaran tari daerah di televisi. Ia teringat dengan pelajaran di sekolah tentang tari. Rina pun ikut melakukan gerak tari. Tangannya digerakkan ke kanan. Tangannya juga digerakkan ke kiri. Kepalanya menggeleng ke kanan, kedua kakinya jinjit. Gerakan tari berasal dari anggota tubuh. 

Peragakan gerak anggota tubuh melalui tarian berikut

1. Gerak menekuk lutut, posisi berdiri di tempat

2. Gerak melambaikan tangan, melambai ke kanan dan ke kiri. Posis berdiri di tempat

3. Gerak tepuk tangan, posisi bertumpu pada kedua lutut. Kedua telapak tangan ditepukkan

4. Gerak menengokan kepala, posisi bertimpuh. Kepala menengok ke kanan dan ke kiri

Kegiatan di Rumah

Peragakan gerak tari tersebut di depan orang tuamu !
Ajaklah orang tuamu menari bersama !

Pembelajaran 2

Ayo Membaca

Bacalah teks berikut dengan nyaring

Bermain di Taman
Musim kemarau merupakan musim yang menyenangkan bagi anak-anak. Mereka dapat bermain di luar rumah. Rina dan teman-temannya bermain di taman. Mereka bermain dengan gembira. Di tengah-tengah taman ada kolam renang. Airnya dangkal karena hanya sampai lutut saja Rina dan teman-temannya bermain di kolam tersebut

Rina dan teman-temannya masuk ke dalam kolam renang. Mereka bermain air dengan gembira. Rina sudah bisa berenang. Rina berenang ke sana ke mari. Bermain air di musim kemarau sangat menyenangkan. Badan terasa segar

Ayo Kerjakan

Kalimat pujian merupakan tanggapan positif terhadap suatu hal. Apa ciri-ciri kalimat pujian ?
Ciri-ciri kalimat pujian antara lain sebagai berikut

1. Terdapat kalimat positif
2. Menjelaskan kelebihan dan keunggulan
3. Disertai alasan dan saran

Jikaa kita mendapat pujian, ucapkan terima kasih  jika temanmu memiliki kepandaian, ungkapan pujianmu. Orang yang dipuji akan merasa senang dan bersemangat.

Coba buatlah kalimat pujian yang berkaitan dengan kegiatan di musim kemarau, kemudian ungkapkan kalimat pujianmu secara lisan !

Kegiatan di Rumah

Ajaklah orang tuamu untuk pergi ke kolam renang !
Mintalah orang tuamu untuk mengajarimu berenang !

Pembelajaran 3

Ayo Membaca

Rina membuat karangan tentang keindahan alam yang dilihatnya.
Bacalah tulisan Rina berikut

Indahnya Alamku
Musim kemarau telah tiba. Matahari bersinar cerah. Cuaca cerah berhiaskan awan di langit biru. Indah sekali langit di siang maupun malam hari. Burung-burung berkicau merdu. Suasana yang indah menambah syahdu suasana pagi. Tercium pula aroma bunga tanamanku. Ada melati, mawar,  juga kembang sepatu. Aromanya sungguh harum. Menambah indah sejuk dan segar rumahku. Rina membacakan keterangannya di depan teman-temannya. Teman-temannya memuji tulisan Rina.

Bacalah tulisan Rina tersebut !
Temukan kalimat pujian pada tulisan Rina tersebut.

Ayo Bermain Peran

Kamu sudah membaca tulisan Rina dengan baik. Sekarang, cobalah bermain peran !
Lakukan permainan peran tentang tulisan Rina !
Lakukan bersama temanmu.

Ayo Belajar

Rina sedang bersiap-siap berangkat ke sekolah. Ia menyiapkan peralatan sekolahnya. Ia memasukannya ke dalam tas. 

Perhatikan gambar peralatan sekolah Rina berikut
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 3
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 3
Kira-kira berapa berat benda tersebut ?
Berat benda dapat diukur dengan menggunakan alat. Alat tersebut berupa timbangan. Rina ingin mengukur berat penggarisnya. Ia mengambil timbangan. Penggaris diletakkan pada piring sebelah kiri. Ia meletakkan satu kelereng pada piring kanan. Tinggi piring kanan dan kiri tidak sama. Rina menambah satu kelereng lagi. Tinggi piring kanan dan kiri tidak sama. Rina menambah dua kelereng lagi. Piring kanan dan kiri sama tinggi. Penggaris dan empat kelereng sama tinggi.

Ayo Kerjakan

Timbangan lah benda-benda yang ada disekitarmu !
Timbangan lah dengan alat ukur tidak baku !
Tuliskan hasilnya lalu bandingkan !

Ayo Amati

Hari ini Rina mendapat jadwal piket. Rina mengepel lantai dan menyiram tanaman. Iya menggunakan air secukupnya. Air harus digunakan dengan hemat. Kita tidak boleh boros dalam menggunakan air. Kita tidak boleh membuang-buang air. Mengapa demikian?

Musim kemarau yang sangat panjang dapat menyebabkan terjadinya kekeringan. Oleh karena itu, kita harus menghemat air. Bagaimana caranya? 

Perhatikan aturan menggunakan air dengan hemat berikut !

1. Matikan kran air saat menggosok gigi di wastafel
2. Matikan kran air saat bak penampungan air penuh
3. Hemat air saat mencuci piring
Lakukan cara hemat air tersebut dalam kehidupan sehari-hari

Kegiatan di Rumah

Diskusikan manfaat aturan penghematan air di rumah !
Diskusikan bersama orang tuamu !
Ceritakan hasilnya kepada teman-temanmu

Pembelajaran 4

Pada hari minggu Rina dan teman-temannya bermain bersama. Mereka mengunjungi rumah kakek Rina di desa. Tidak jauh dari rumah kakek Rina terdapat sungai. Ketika musim kemarau, maka air sungai tidak dalam. Mereka tidak boleh bermain di sungai. Rina dan teman-temannya sudah sampai di sungai. Mereka tidak sabar ingin bermain di sungai yang jernih dan dangkal. Mula-mula mereka berdiri di tepi sungai. Mereka memasukan kedua kakinya ke dalam air. Mereka menggerakkan kaki naik turun sampai tubuhnya basah.

Rina dan teman-temannya juga bermain air sungai. Mereka mengayunkan tangan dan berjalan ke depan. Setelah itu mereka bermain tepuk air. Mereka menepukkan air ke permukaan air.

Rina dan teman-temannya sangat senang melakukan aktivitas air. Bagaimana dengan kamu ?
Apakah kamu juga suka melakukan aktivitas air ?
Aktivitas air apa yang sering kamu lakukan ?
Lakukan aktivitas air bersama teman-temanmu !
Lakukan dengan gembira

Ayo Membaca

Rina dan teman-temannya sudah puas bermain air di sungai. Mereka duduk di tepj sungai sambil bercakap-cakap

Rina : menyenangkan sekali ya teman-teman bermain di sungai

Teman-teman : iya, Rina. Gerakan mu di air tadi lincah sekali kapan-kapan kita bermainbermain lagi yuk !

Rina : terima kasih Dewi atas pujianmu, ayo minggu depan kita main ke sini lagi

Teman-teman : wah,  ide yang bagus

Bacalah percakapan di atas !
Temukan kalimat ajakan apa pada percakapan tersebut

Kalimat ajakan merupakan kalimat yang isinya ajakan orang lain untuk melakukan sesuatu. Ciri-ciri kalimat ajakan yaitu 
1. Kalimat ajakan dimulai dari kata " Ayo, mari, yuk "
2. Menggunakan kata " kita, teman-teman, kawan-kawan "

Perhatikan contoh kalimat ajakan berikut 

Mari kita melakukan aktivitas air !
Kita berenang yuk !
Ayo kita hemat air !
Ayo datang ke rumahku !

Ayo Menulis

Amatillah gambar berikut
Tulislah kalimat ajakan sesuai gambar
Kalimat ajakan ..................................

Ayo Menari

Setelah bermain di sungai,  Rina dan teman-temannya segera pula. Saat perjalanan pulang, mereka melihat sekelompok anak sedang belajar menari di balai desa. Anak-anak itu menari dengan indah. Mereka menari menirukan kupu-kupu terbang. Mereka juga menari menirukan angsa berjalan. Mereka menirukan kijang berlari.

Coba praktekkan gerak tari seperti yang dilakukan Rina dan teman-temannya tersebut.

Kegiatan di Rumah

Buatlah kalimat ajakan yang sedang diucapkan dirumah !
Mintalah orang tuamu untuk memeriksa kalimat tersebut

Pembelajaran 5

Ayo Mengamati

Musim kemarau menepukkan musim yang menyenangkan untuk bermain bersama. Rina mengajak teman-temannya bermain bersama

Rina : musim kemarau langit selalu cerah. Ayo kita bermain bersama teman-teman

Deni : yuk, kita bermain membuat kalimat saja ya !

Rina : aku setuju. Kita membuat kalimat ajakan berdasarkan gambar.

Deni : mari kita mulai

Berdasarkan percakapan tersebut,tunjukan kalimat yang menyatakan ajakan !

Ayo Lakukan

Peragakan percakapan tersebut bersama teman sebangkumu !
Setelah itu, buatlah kalimat ajakan yang berkaitan dengan musim kemarau ! Tuliskan pada buku tugasmu ! 
Ungkapkan kalimat ajakanmu secara lisan di depan teman-temanmu !

Ayo Belajar

Sebelum kamu belajar menimbang benda dengan menggunakan alat ukur tidak baku
Coba ingat kembali
Rina menimbang benda dengan alat ukur tidak baku. Hasilnya yaitu
1. Kotak pensil seimbang dengan 7butir kelereng
2. Buku seimbang dengan 4butir kelereng
3. Tas seimbang dengan 12 butir kelereng

Berdasarkan tiga poin di atas jawablah pertanyaan berikut

1. Benda apa yang paling berat ?
2. Benda apa yang paling ringan ?
3. Urutkan benda dari yang paling ringan
4. Urutkan benda dari yang paling berat

Dewi juga melakukan pengamatan dengan alat ukut tidak baku, hasilnya yaitu

1. Sepatu seimbang dengan 14 butir kelereng
2. Pensil seimbang dengan 3 butir kelereng
3. Boneka seimbang dengan 8 butir kelereng

Berdasarkan tiga poin di atas jawablah pertanyaan berikut

1. Benda apa yang paling berat ?
2. Benda apa yang paling ringan ?
3. Urutkan benda dari yang paling ringan
4. Urutkan benda dari yang paling berat

Setelah itu, bandingkan hasil pengukuran Rina dan Dewi dengan menjawab pertanyaan berikut

Berdasarkan tiga poin di atas jawablah pertanyaan berikut

1. Benda apa yang paling berat ?
2. Benda apa yang paling ringan ?
3. Urutkan benda dari yang paling ringan
4. Urutkan benda dari yang paling berat

Kegiatan di Rumah

Carilah lima macam benda di rumahmu !
Timbanglah dengan alat ukur tidak baku!
Catatlah dalam tabel !
Mintalah bimbingan orang tuamu !

Pembelajaran 6

Ayo Amati

Pada musim kemarau, udara terasa sangat panas. Pada musim kemarau, hujan tidak turun. Jika musim kemarau terjadi dalam waktu yang lama, dapat menyebabkan kekeringan. Hal ini menyebabkan beberapa tempat mengalami kesulitan air bersih. Penduduk yang kekeringan harus antri untuk mendapatkan air bersih. Mereka rela antri berjam-jam untuk mendapatkan bantuan air bersih dari pemerintah. Petugas mengatur warga agar antri dengan tertib.

Petugas : Bapak-bapak, ibu-ibu. Ayo antri dengan tertib. Berjajar ke belakang ya.

Warga : Mari kita menghemat air agar tidak terjadi kekeringan lagi.

Temukan kalimat ajakan pada percakapan di atas

Ayo Kerjakan

Rina harus hemat dalam menggunakan air. Ia menampung air dalam botol.
Perhatikan gambar berikut
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 6
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 6
1. Botol mana yang paling berat ?
2. Botol mana yang paling ringan ?
3. Urutkan botol dari yang paling ringan

Ayo Berlatih

Musim kemarau sangat cocok untuk bermain di luar rumah. Rina dan teman-temannya bermain jungkat jungkit.

Perhatikan gambar berikut
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 6
Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau Pembelajaran 6
Bandingkan berat anak-anak tersebut!
Jawablah sesuai gambar

1. Mira lebih ... daripada lila
2. Lila lebih ... daripada wati
3. Wati lebih ... daripada mira
4. Urutan dari yang terberat ...
5. Anak yang paling berat adalah ...
6. Anak yang paling ringan adalah ....

Kegiatan di Rumah

Perhatikan benda-benda di rumahmu !
Catatlah lima benda yang berbeda ukuran !
Timbanglah dengan buku sebagai satuan tidak baku
Urutkan benda-benda tersebut dari yang teringan !
Lakukan bersama orang tuamu !

0 Response to "Materi Kelas 1 Tema 1 Subtema 2 Kemarau "

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel